5. Pelaku Anggota Kelompok Teroris JAD
Agus Sujatno merupakan anggota kelompok teroris Jamaah Ansarot Daulah (JAD) Bandung dan Jabar. Setelah menjalani hukuman selama empat tahun, Agus Sujatno bebas. Dia memilih menetap di Sukoharjo, Jawa Tengah. Untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, Agus bekerja sebagai juru parkir sebuah kedai terkenal di Manahan, Solo.
Selama bebas, gerak-gerik dan kegiatan Agus tetap dipantau oleh polisi. Namun, ternyata dia masih "merah" atau terpapar berat paham radikal kelompok Jamaah Ansorut Daulah (JAD) Bandung dan Jabar. "Yang bersangkutan ini (pelaku Agus Sujatno) masih masuk kelompok dengan status merah. Upaya deradikalisasi telah dilakukan, namun Agus terkesan menghindar, walaupun mengikuti kegiatan," kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo seusai meninjau Mapolsek Astana Anyar, Rabu (7/12/2022).
Setelah menjalani hukuman, ujar Jenderal Listyo Sigit Prabowo, pelaku masih susah diajak bicara.
artikel ini telah tayang fi Okezone dengan judul: 5 Fakta Bom Bunuh Diri di Bandung, Ada Logo ISIS di Motor Pelaku
Editor : Putra