JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Rokok elektrik saat ini memang sudah banyak yang menggunakan sejak awal peredarannya. Bahkan produk rokok dengan liquid tersebut juga semakin banyak.
Kini belakangan penggunaan rokok elektrik juga menjadi perdebatan apakah aman atau tidak bagi penggunanya.
Sejumlah pakar kesehatan pun mengungkapkan jika rokok biasa dan elektrik sama bahayanya karena keduanya memiliki kandungan zat adiktif yakni nikotin yang akan memberikan rasa ketagihan dan memicu jantung jadi lebih berdetak kencang.
Menanggapi hal itu, Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menegaskan pemerintah akan melakukan kajian terkait bahaya dari rokok elektrik atau vape.
“Saya kira itu (bahaya rokok elektrik) akan dikaji ya,” kata Wapres.
Editor : Putra