JAKARTA, iNewsPonorogo.id – Erick Tohir tampak menjadi yang pertama datang, sebagai salah satu calon Ketua Umum (Ketum) PSSI 2023-2027, tiba di lokasi Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023. Ia tiba di Hotel Shangri La, Jakarta pada pukul 08.50 WIB, Kamis (16/2/2023).
Setibanya di Hotel Shangri La, Erick Thohir untuk mengikuti KLB untuk memilih kepengurusan baru PSSI periode 2023-2027. Dengan pengawalan ketat, ia tampak memberikan senyuman untuk menyapa media, yang sudah menunggunya.
Menteri BUMN itu tidak mau memberikan komentar terlalu detail. Sebab, nanti ada waktu yang tepat, karena ingin lebih dahulu bertemu Mantan Ketum PSSI Agum Gumelar.
"Nanti-nanti, saya mau ketemu Pak Agum Gumelar dahulu ya," kata Erick Thohir.
Sebagaimana diketahui, KLB PSSI akan ada dua pembagian acara. Acara pertama adalah pembukaan dan acara kedua KLB.
Menurut MediaWave, platform monitoring dan analisis media media sosial Indonesia, Erick Thohir dinilai sebagai sosok yang bersih dan membawa harapan baru bagi sepakbola tanah air. Hal ini menjadikan Erick menjadi paling banyak diperbincangkan di media sosial sebagai calon Ketua Umum PSSI 2024 -2027 dibandingkan dengan 4 nama kandidat lain.
Pencalonan Erick Thohir didominasi kata kunci seperti ‘kemajuan’, ‘harapan’, ‘dukungan’ dan ‘bersih’. Itu menjadi indikator Erick Thohir dinilai memberi harapan pada kemajuan sepak bola di Indonesia.
Editor : Putra