get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelaku Dugaan Pelecehan Seksual 2 Mahasiswi Ponorogo Diamankan, Videonya Viral

Viral Pernikahan Mewah Anak Pengusaha Tambang, Digelar 14 Hari hingga Undang Artis

Sabtu, 09 September 2023 | 21:03 WIB
header img
Pernikahan mewah anak pengusaha tambang Kalimantan foto: istimewa

KALIMANTAN, iNewsPonorogo.id - Pesta Pernikahan termewah kembali terjadi di Binuang, Kalimantan Selatan. Pernikahan anak raja tambang, Danu dan Caca, telah membuat heboh warga dan viral di media sosial. Bahkan pesta digelar selama 14 hari 14 malam membuatnya menjadi sorotan.

Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan sejumlah artis terkenal, seperti Wali dan Rhoma Irama bersama band Soneta, semakin membuat meriah pesta.

Nuansa adat Banjar yang kental terlihat dalam pernikahan ini, memberikan sentuhan budaya khas Kalimantan Selatan. Pernikahan digelar di kediaman pribadi sang raja tambang, yang terlihat begitu megah seperti istana.

Luasnya halaman puluhan hektare ini mampu menampung ribuan tamu dari berbagai lapisan masyarakat, termasuk pejabat dan pengusaha terkemuka.

Selain itu yang membuat pesta ini semakin mengesankan adalah kedermawanan Haji Muhammad Hatta, atau yang akrab disapa Haji Ciut. Beliau bukan hanya seorang pengusaha sukses di dunia tambang, tetapi juga seorang dermawan yang telah memberikan dampak positif pada masyarakat sekitarnya.

Pesta pernikahan ini menjadi yang ketiga kalinya digelar oleh Haji Ciut ini, bisa disebut sebagai pesta pernikahan termewah tahun ini.

"Kita selalu mengadakan pesta rakyat sesuai kemampuan kita, tapi yang pasti pesta rakyat yang diadakan 14 hari 14 malam. Ini pyur sumbangan dari teman-teman, keluarga dan kolega-kolega usaha Haji Muhammad Hatta, contoh ada yang nyumbang artis, jadi terkumpulah, itu pun kalau tidak kami tutup ada saja teman-teman yang mau nyumbang untuk meriahkan pernikahan anak kita Haji Danu dan Caca," kata Jubir Keluarga, Juanda.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut