PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Selain Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan, Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar juga melakukan lawatan dan kampanye di Kabupaten Ponorogo. Dimana kali ini ketua umum PKB ini menemui dam berdialog dengan para petani.
Ada yang menarik pada saat bertemu petani yang ada di area persawahan Desa Polorejo, Kecamatan Babadan, Ponorogo ini, Gus Imin makan bareng lesehan bareng petani.
Cawapres Gus Imin sengaja menemui para petani ini untuk mendengarkan keluh kesah serta mengajak berdialog kepada mereka.
“Hampir disemua daerah sama. Pupuk jadi persoalan utama, bahkan sudah puluhan tahun tidak bisa diatasi. Kemudian masalah irigasi, lalu solar, dan harga gabah yang tidak stabil saat musim panen, membuat petani merugi. Ini tidak boleh dibiarkan,” kata Muhaimin Iskandar.
Editor : Putra