get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Isi Surat Wasiat Siswi Tabrakkan Diri ke Kereta: Maafin Ya, Semangat Sekolahnya

Jelang Lebaran! Siswi SMKN 2 Ponorogo Buat Kue Lebaran, Segini Harganya

Selasa, 26 Maret 2024 | 11:55 WIB
header img
Siswi SMKN 2 Ponorogo bikin kue kering jelang Lebaran foto: iNewsPonorogo.id/Putra

Adapun kue-kue kering yang dihasilkan meliputi Cookies Coklat, Cookies Emping, Semprit Kanji Keju, dan Janhagel Jahe. Kemudian untuk harga yang ditawarkan cukup bersaing.

Seperti Cookies Emping seharga 51 ribu per toples dan Coklat Kacang Mete seharga 61 ribu per toples. Sedangkan untuk pesanan datang dari berbagai pihak, termasuk guru, warga sekolah, instansi, dan Dunia Usaha mitra sekolah.

Farida Hanim Handayani, Kepala SMKN 2 Ponorogo, menyatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu cara untuk memotivasi siswa menjadi wirausaha, terutama mereka yang memiliki keinginan kuat berwirausaha.

"Kami ingin siswa punya motivasi menjadi wirausaha kreatif, sesuai dengan slogan “SMK BISA," ungkapnya.

Nirmalauma siswa kelas XIA2, mengungkapkan rasa senangnya bisa ikut serta dalam membuat kue kering, mulai dari produksi kue, teknik pemanggangan, Packing hingga strategi pemasaran.

“Nanti ingin menjadi pengusaha di industri pastry setelah lulus,” pungkasnya.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut