JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Keputusan FIFA untuk membatalkan Indonesia gelar Piala Dunia U-20 2023, berdampak pada para pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20. Air mata mereka pecah, sebab dengan begitu, mimpi garuda muda ini bermain di Piala Dunia U-20 pun pupus.
PSSI memposting sejumlah foto pemain Timnas Indonesia U-20 yang menangis setelah mengetahui kabar itu. Sebab, mimpi mereka tampil di ajang dunia sirna.
Tim asuhan Shin Tae-yong saat ini sudah melakukan persiapan yang cukup matang. Dimulai pemusatan latihan (TC) di Eropa hingga menjalani laga uji coba.
Usaha luar biasa pun akhirnya berakhir dengan kabar buruk. PSSI lantas mencoba menenangkan para pemain Timnas Indonesia U-20 yang kecewa, atas keputusan tersebut.
"Mimpi itu tetap harus dikejar dan kesempatan besar pasti akan terus datang," tulis akun Instagram PSSI @pssi.
"Terima kasih untuk selalu konsisten berjuang membela Merah Putih di kancah internasional, adik-adik. Pertahankan semangat juangmu dan terus fokus dalam mengejar cita-citamu," tambahnya.
Editor : Putra
Artikel Terkait