Warga Surabaya Isi Liburan Lebaran di KBS, Bisa Beri Makan Komodo

Aan Haryono
Pengunjung Kebun Binatang Surabaya, Jawa Timur, memberi makan komodo (Aan Haryono/MNC Portal Indonesia)

SURABAYA, iNews.id - Koleksi Komodo di Kebun Binatang Surabaya (KBS) menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk mengisi libur Lebaran. Mereka merasakan sensasi tersendiri ketika bisa memberi makan kadal raksasa tersebut.

Sejak pagi, antrean pengunjung KBS sudah mengular. Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya membuka berbagai destinasi wisata selama libur cuti bersama dan libur Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

Para pengunjung yang hendak mengunjungi KBS, bisa langsung membeli tiket secara on the spot mulai pukul 08.00-16.30 WIB. Pembayaran tiket juga bisa dilakukan secara non tunai menggunakan BRIZI/QRIS dan dompet digital lainya, dengan harga Rp15.000 per orang.

"Asyik kalau pas beri makan Komodo, kan jarang hewan ini ditemui. Kita juga nggak perlu ke Pulau Komodo untuk melihatnya," kata Ruslan, salah satu pengunjung KBS, Rabu (4/5/2022).

Rusna menambahkan, dirinya paling suka ketika ada sesi memberi makan Komodo. Ukurannya yang besar dan langkah reptil raksasa itu ketika makan menjadi animo bagi para pengunjung.

"Bisa mengenalkan juga ke anak-anak jenis satwa yang jarang ditemui," katanya.

Editor : Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network