get app
inews
Aa Read Next : Tragis! Siswa SMA Tewas Terlindas Dump Truk, Ini Kronologinya

Deretan Artis Indonesia Sukses Meski cuma Tamatan SMA

Sabtu, 26 November 2022 | 09:16 WIB
header img
Deretan artis yang sukses meski cuma tamatan SMA (Foto:Instagram @raffinagita1717)

JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Sejumlah artis Indonesia yang kini sukses, namun cuma hanya lulusan SMA. Kesuksesan memang terkadang tidak memandang background pendidikannya. Meski tidak sedikit yang punya pendidikan tinggi juga meraih karir yang cemerlang.

Berikut deretan artis yang sukses namun cuma tamatan SMA, Siapa saja mereka? Berikut ini ulasan dikutip dari beberapa sumber.

1. Ayu Ting Ting

Ayu  Ting Ting. (Foto Instagram @ayutingting92)Artis Indonesia yang sukses hanya dengan lulus SMA. (Foto: Ayu Ting Ting/Instagram @ayutingting92)

Penyanyi Dangdut Ayu Ting Ting pertama kali dikenal dengan lagunya 'Alamat Palsu'. Kesuksesan kariernya membuatnya kini menjadi penyanyi dengan bayaran mahal, sekitar 100 juta hingga 300 juta sekali manggung.

Selain itu diketahui, Ayu Ting Ting tidak pernah menyelesaikan kuliahnya sehingga ia hanya memiliki ijazah SMA. Ibu satu anak itu pernah berkuliah di Universitas Gunadarma, Depok, namun tak dilanjutkan lantaran ingin fokus pada karier.

2. Kevin Aprilio

Kevin Aprilio. (Foto: Instagram @kevinaprilio)Artis Indonesia yang sukses hanya dengan lulus SMA. (Foto: Kevin Aprilio/Instagram @kevinaprilio)

Kevin Aprilio diketahui merupakan putra sulung dari dua musisi yakni, Addie MS dan Memes. Namun tak banyak yang tahu bahwa Kevin tidak berkuliah dan bahkan tak menyelesaikan pendidikannya hingga SMA.

Pria kelahiran 7 April 1990 itu memang bertekad untuk fokus di dunia musik hingga akhirnya sukses membentuk band Vierratale dan Kevin an the Red Rose. Tak hanya bermusik, Kevin juga diketahui sukses sebagai pebisnis.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut