get app
inews
Aa Read Next : Rekomendasi 4 Restoran Jepang di Jakarta, Rasanya Cukup Enak

14 Negara Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022, Terbaru Jepang dan Maroko

Jum'at, 02 Desember 2022 | 07:11 WIB
header img
14 Negara lolos 16 besar Piala Dunia 2022 termasuk Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 (ist)

DOHA, iNewsPonorogo.id - Persaingan semakin hingga sejumlah negara harus angkat kaki dari Piala Dunia 2022. Daftar negara yang masuk 16 besar terus bertambah, dari yang awalnya 10 kini menjadi 14 negara. Jepang dan Maroko sukses bikin kejutan karena lolos sebagai juara grup.

Tim yang lolos pertama ke 16 besar dari laga semalam ialah Kroasia. Luka Modric cs menahan imbang Belgia 0-0 pada laga Grup F di Stadion Ahmed bin Ali, Kamis (1/12).

Kapten Timnas Belgia, Kevin De Bruyne tampak kecewa usai timnya gagal lolos 16 besar Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS)Kapten Timnas Belgia, Kevin De Bruyne tampak kecewa usai timnya gagal lolos 16 besar Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS)

Hasil itu membuat Kroasia finis sebagai runner-up Grup F. Sementara, sorotan lebih tertuju ke Belgia usai laga tersebut. Diperkuat pemain generasi emas anak asuh Roberto Martinez justru kembali gagal di Piala Dunia.

Pada laga lainnya di grup yang sama ada Maroko. Wakil Afrika sukses membikin kejutan dengan lolos ke 16 besar sebagai juara Grup F.

Maroko menang 2-1 melawan Kanada di Stadion Al Thumama. Hasil ini mengulangi pencapaian terbaik mereka di Piala Dunia edisi 1986 lalu.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut