get app
inews
Aa Text
Read Next : Sembuh dari Kanker Payudara, Nunung Pilih Tinggal di Solo

Rekomendasi 5 Restoran Bebek di Jakarta Selatan, Bisa Dicoba

Jum'at, 03 Maret 2023 | 20:56 WIB
header img
Deretan restoran bebek di Jakarta selatan bisa dicoba (foto: ilustrasi/ist)

JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Berbagai olahan bebek untuk makan siang atau malam memang pas, apalagi di musim hujan seperti sekarang. Jika disajikan dengan nasi panas dan beragam rasa khas sambal. Di Jakarta Selatan (Jaksel) terdapat sejumlah restoran menyajikan menu bebek lezat.

Deretan restoran bebek di Jakarta Selatan sudah dikenal akan kelezatan rasanya. Bahkan yang dari luar Jaksel pun sampai rela datang, lho.

Berikut ini rekomendasi 5 restoran bebek di Jakarta Selatan yang dirangkum Okezone.

 

1. Bebek Kaleyo

Tentunya sudah tidak asing lagi dengan kawasan Tebet, Jaksel yang merupakan surganya kuliner. Termasuk Bebek Kaleyo, yakni jadi salah satu tempat makan paling favorit dii kawasan ini.

 IlustrasiIlustrasi bebek kremes

Restoran bebek satu ini berlokasi di Lapangan Ros Selatan, Tebet Timur, Tebet, Jakarta Selatan. Selain sambal ijonya yang enak, daging bebeknya diggoreng hingga garing.

2. Bebek Malio

Masih di kawasan Tebet, kali ini bisa mencoba olahan bebek lezat yaitu Bebek Malio. Lokasinya ada di Jalan Tebet Timur Dalam Raya, Tebet, Jakarta Selatan.

 

Daging bebek di sini teksturnya empuk, lembut, ditambah jika disantap dengan nasi hangat tentunya akan jauh lebih nikmat. Salah satu menu yang cukup populer di sini adalah bebek remuk.

Bebek Malio ini harganya cukup terjangkau lho. Rata-rata hanya di bawah Rp50 ribu perporsinya.

3. Bebek Semangat

Berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Karet Semanggi, Jakarta Selatan. Bebek Semangat ini jadi salah satu restoran bebek yang direkomendasikan. Dagingnya digoreng renyah, ditambah dengan sambal khasnya.

Ada beberapa variasi menu sambalnya, diantaranya sambal cabe rawit, sambal matah, sambal ijo, sambal korek, sambal pencit, dan sambal rempah pedas. Di restoran ini juga menyediakan menu bebek rica-rica.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut