JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Kucing bernama Pororo viral dimedia sosial. Para pengguna TikTok pasti banyak yang tau kucing menggemaskan tersebut, karena memang sering diajak majikannya berjualan baju saat live.
Meski telah banyak dikulik identitasnya, masih banyak orang yang belum tahu sebenarnya jenis kucing apa Pororo itu.
Pororo adalah kucing campuran Persia dan British Short Hair. Kucing ini memiliki bentuk wajah yang bulat dengan bulu tebal, hingga membuat banyak orang gemas.
Kucing Persia sendiri berasal dari Mesopotamia yang kemudian dikenal sebagai Persia dan saat ini berada di negara Iran. Kucing ini lalu dibawa ke Eropa abad ke 17.
Sementara kucing British Shorthair merupakan ras kucing yang berasal dari Inggris di mana ia berkembang secara alami dan merupakan kucing domestik di kawasan tersebut.
Pororo tenar usai diajak berjualan karena ia terlihat sangat pintar serta penurut, saat pemilik kucing mengenakan pakaian untuknya.
Pororo menjadi model baju kucing di live streaming akun pemiliknya @cicichania96. Akhirnya banyak pembeli yang tertarik membeli baju kucing.
Kucing Pororo sempat dikabarkan hilang pada 28 Mei 2022 dan membuat warganet heboh dan menulis twit tentang kucing berwarna putih oranye itu. Tak hanya pemiliknya yang mencari, pengguna media sosial yang lain juga ikut membantu melakukan pencarian.
"Halo guys aku mau ngasih kabar duka, Pororo hilang," kata Cici sambil menangis.
"Temen-temen daerah Bandung, bantu cari ya, misal ketemu Pororo hubungi aku secepatnya. Kehilangannya itu di daerah Margahayu atau nggak Rancabolang tepatnya jalan Jupiter," lanjutnya.
Editor : Putra