PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Beragam kuliner khas ada di Ponorogo, selain ada sate ayam, pecel ada makanan yang juga populer, yaitu Sego tahu. Kamu bisa menemukannya dengan mudah di jajaran beberapa tempat. Sego tahu ini rasanya gurih dan manis yang didapat dari tahu dan kecap.
Sekilas melihat dari namanya memang makanan ini cukup simple, yaitu nasi, kemudian yang jelas ada tahu, lalu telur dadar, sedikit sayur, ada taburan kacang dan terakhir disiram sambal kecap kacang yang menjadikan rasanya yang khas. Namun terkadang ada yang minta lontong sebagai pengganti nasi. Penjual juga menyediakan acar bagi yang menyukainya.
Nah jika kamu ingin mencicipi nasi tahu khas Ponorogo, berikut ini lokasi penjual nasi tahu yang cukup terkenal:
Nasi dan lontong tahu telor Pak Gareng 1
Lokasi jalan Gatot Subroto no 83 Kelurahan Brotonegaran, Kecamatan Kota, Ponorogo.
Kemudian untuk menu, ada tahu lontong, nasi tahu spesial telor.
Nasi dan lontong tahu telor Pak Gareng 2
Lokasinya ada di jalan Yos Sudarso, Kelurahan Brotonegaran, Kecamatan Kota, Ponorogo.
Menunya sendiri ada ada tahu lontong, nasi tahu spesial telor. Sedangkan harganya mulai dari Rp8 ribu, per porsinya.
Editor : Putra