get app
inews
Aa Read Next : MasyAllah! Bayi Mugil Selamat, Usai Bertahan dari Reruntuhan Bangunan Gaza

Cara RSU Aisyiyah Ponorogo Sosialisasikan Pencegahan Kelahiran Bayi Prematur

Jum'at, 17 November 2023 | 11:46 WIB
header img
Sosialisasi pencegahan bayi prematur oleh RSU Aisyiyah Ponorogo foto: istimewa

Sementara itu, Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Aisyiyah, Tri Hastuti Nur Rochimah menyampaikan bahwa, penanganan bayi prematur menjadi salah satu fokus perhatian Aisyiyah.

"Hal ini bentuk memperihatinkan, karena kita harusnya dapat menjamin kesehatan anak-anak kita yang nantinya menjadi generasi penerus bangsa, terlebih menyongsong Indonesia Emas 2045," terangnya.

Lanjutnya, menurut Tri, menambahkan bahwa bukan hanya menjadi tanggung jawab ibu, tetapi membutuhkan peran semua pihak terutama suami, keluarga, hingga komunitas.

Direktur RSU Aisyiyah Ponorogo, dr. H Wegig Widjanarko, menjelaskan bahwa kegiatan jalan sehat untuk prematuritas adalah salah satu upaya yang pihaknya untuk meningkatkan pemahaman dan kepedulian masyarakat terkait bayi prematur.

RSU Aisyiyah Ponorogo juga memiliki ruang NICU untuk dapat memberikan layanan kesehatan khususnya bagi bayi yang terlahir prematur. 

"Hal ini menjadi bagian penting perawatan yang menjaga kehangatan bayi prematur melalui pendekatan kulit ke kulit antara bayi dengan orangtuanya," pungkasnya.

Selain dari RS bayi kecil ini tentu juga harus mendapatkan perawatan yang terbaik di rumahnya, sehingga dapat membantu  mendukung tumbuh kembang mereka.

Diharapkan momen peringatan Hari Prematur Sedunia ini, dapat menumbukan pemahaman dan kepedulian bersama untuk dapat menjaga kehamilan sehat dan mencegah kelahiran prematur.

Editor : Dinar Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut