get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Hari Ini, Mahasiswa Tewas Usai Motornya Oleng hingga Keluar Jalur

Kecelakaan Hari Ini, Tabrakan Beruntun Akibatkan Pengendara Motor Tewas Terlindas

Rabu, 27 Desember 2023 | 22:42 WIB
header img
Kecelakaan beruntun akibatkan satu pengendara tewas foto: istimewa

JOMBANG, iNewsPonorogo.id - Kecelakaan mengakibatkan korban jiwa kembali terjadi, kali ini seorang pengendara meregang nyawa usai terlibat laka lantas  beruntun di Jalan Raya Jombang-Surabaya, Kabupaten Jombang.

Korban tewas bernama Mariono (46), asal Tandes Kidul, Kota Surabaya. Sedangkan Enawati Solikah (41) dan Alimatuzzuhroh (25), asal Desa Tejo, Kecamatan Mojoagung, mengalami luka-luka dan dilarikan ke Rumah Sakit Muhammadiyah Mojoagung.

Adapun Kronologi kecelakaan beruntun itu melibatkan empat kendaraan, yaitu truk fuso, colt diesel, dan dua sepeda motor. 

Peristiwa tragis diawali saat truk fuso, dikemudikan Ade Pangestu, warga Purbalingga, hendak berputar balik ke arah Surabaya.

Tanpa diduga, dari arah belakang, motor Honda Megapro yang dikemudikan Mariono melaju dan menabrak bagian depan sisi kanan truk fuso. Tabrakan ini mengakibatkan Mariono terjatuh ke jalur berlawanan.

Kemudian hampir bersamaan sebuah, truk colt diesel melaju dengan kecepatan tinggi lamgsung melindas tubuh Mariono. Lalu, disusul pengendara motor Yamaha Mio yang berboncengan yaitu Enawati dan Alimatuzzuhroh menabrak bagian belakang truk colt diesel hingga keduanya terpental.

“Pengendara motor Honda Megapro tewas di lokasi. Sedangkan dua orang yang naik motor Mio luka-luka,” kata salah satu warga, Solikin Imron. 

Kejadian ini juga menciptakan kemacetan sepanjang 2 kilometer di lokasi kejadian. Kasus tabrakan beruntun itu kini sudah ditangani petugas Unit Laka Satlantas Polres Jombang.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut