PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Meski menjadi pro kontra ditengah masyarakat uji coba jalur satu arah (one way) bakal akan terus dilakukan. Bahkan Dinas Perhubungan Ponorogo berencana merubah skema yang saat ini sudah di terapkan.
Dampaknya banyak warga yang kontrak hingga memberikan beragam komentar di media sosial, atau menyampaikan langsung kepada pihak terkait, termasuk ke DPRD Ponorogo.
DPRD Ponorogo sebenarnya juga meminta Dinas Perhubungan (Dishub) setempat untuk melakukan kajian akademik terhadap kebijakan tersebut.
“Pernyataan bupati dengan one way ini untuk pemerataan pusat-pusat keramaian. Logika berpikirnya perlu di kaji. Betulkah dengan kebijakan ini berdampak sesuai harapan dan yang terpenting apakah betul bisa meningkatkan pendapatan masyarakat?,” kata Ketua DPRD Ponorogo, Sunarto.
Editor : Putra