PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Beragam cara dilakukan peternak hewan kurban untuk menarik minat pembeli. Seperti yang dilakukan seorang peternak kambing di di Desa Winong, Kecamatan Jetis, Ponorogo. selain memberikan pakan yang bernutrisi, kambing ditempat ini diberi perlakukan istimewa, demi kepuasan pelanggan dan memenuhi syariat islam hewan kurban.
Di peternakan ini menyediakan sekitar lebih dari 100 ekor kambing jantan, yang sudah siap untuk dijadikan hewan kurban.
Ada berbagai fasilitas menarik bagi calon pembeli, ditempat ini, salah satunya berupa salon khusus kambing. Dimana kambing dimandikan dan diberi shampo serta di creambath, seperti layaknya di salon, agar kambing terlihat bersih dan lebih menarik.
Selain menjaga kebersihan hewan maupun kandang, juga memberikan nutrisi, terutama kambing yang akan dijadikan hewan kurban.
“Kita untuk servisnya khusus hewan kurban maksimal. Dijaga mulai dari kesehatan sampai kebersihan, ya belajar menjalankan sesuai syariat,” kata Ahmad Jumali, peternak kambing.
Lanjutnya, Ahmad menambahkan bahwa, tak hanya perawatan khusus hewan kurban, untuk menarik minat dan memberikan kepuasan kepada konsumen, kambing yang sudah dibeli bisa dititipkan di tempat ini hingga hari penyembelihan dan dikirim tanpa tambahan biaya.
“Jadi walaupun hewan sudah dibeli orang, tapi tanggung jawab kami sampai di hari H, serta kami mengantarkan sampai di lokasi,” terangnya.
Kemudian untuk harga kambing kurban ditempat ini juga relatif terjangkau, yakni mulai Rp2 juta hingga Rp5 juta. Bisa juga menyesuaikan budget calon pembeli.
“Menurut saya itu dari kandang bersih dan kambingnya itu sehat. Bisa termasuk kriteria untuk kurban karena kesehatan kambing terjaga. Tempat ini memang rekomendasi,” pungkasnya.
Bagi yang ingin beternak kambing, ditempat ini juga menyediakan beraneka kambing siap untuk diternak. Mulai kambing jawa, domba hingga jenis etawa.
Editor : Putra