JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Idul Adha tahun ini masih menyimpan momen-momen menarik. Tidak hanya drama hewan kurban yang lepas, tetapi juga berbagai cerita unik lainnya.
Salah satunya adalah pengalaman menarik dari seorang perempuan di Makassar, Sulawesi Selatan, saat mendengarkan ceramah setelah shalat Ied.
Alih-alih ingin mengabadikan momen tersebut dalam rekaman video di ponselnya, ia justru secara tidak sengaja merekam momen ketika dirinya tiba-tiba diajak 'ngobrol' oleh seorang 'emak-emak'.
Menariknya, emak-emak tersebut langsung melontarkan topik obrolan yang sangat 'to the point' kepada perempuan yang diketahui bernama Nurul Fitri itu. Pada saat itu, emak-emak tersebut langsung menanyakan apakah Nurul sudah memiliki pacar. Pasalnya, ia ingin menjodohkannya dengan keponakannya.
“Niat ingin mengabadikan momen Idul Adha, eh tiba-tiba ibu di samping tanya: ada pacar ta nak? (Sudah ada pacar nggak nak?),” tulis Nurul dalam video yang juga diunggah di akun TikToknya, @nurulfitri717.
Sadar dirinya jomblo, Nurul dengan sigap menjawab bahwa dirinya belum memiliki pacar. Emak-emak berkacamata itu kemudian mengajaknya foto selfie berdua yang akan dikirim ke keponakannya.
Momen tersebut dianggap Nurul sebagai rezeki nomplok. Ia antusias karena tiba-tiba akan dikenalkan kepada seorang pria oleh seorang emak-emak yang tidak ia kenal. “Rezeki nomplok di Hari Raya Idul Adha,” tulis Nurul dalam keterangan postingannya.
Kontennya tersebut viral dan sukses mencuri perhatian netizen. Tidak sedikit warganet, khususnya kaum hawa, yang langsung ingin dekat dengan emak-emak agar juga bisa bertemu jodoh.
Banyak juga yang penasaran dengan kelanjutan momen random tersebut. Bahkan, banyak yang berharap perempuan bernama Nurul tersebut benar-benar bertemu dengan keponakan emak-emak tersebut hingga berlanjut ke jenjang pernikahan.
“Okee besok duduk dekat ibuk ibuk,” kata @cu****
“Rezeki memang tidak diduga-duga,” timpal @co*****
“Kabari kalau sudah resepsi,” ujar @in*****
“Kalau sudah ketemu keponakannya ibu itu tag aku ya kak,” tutur @a*****
“Ah besok kalau ke mana-mana mau dekat-dekat saja sama ibu-ibu,” ujar @po****
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta