get app
inews
Aa Text
Read Next : Teka Teki Pesan Misterius Puas Bunda Tx For All di Kasus Tewasnya 4 Anak Dalam Kamar

Gandeng Hotman Paris, Alfamart Laporkan Wanita Bermercy Pencuri Cokelat ke Polisi

Senin, 15 Agustus 2022 | 18:55 WIB
header img
Konsumen yang curi cokelat (kiri), pegawai Alfamart (tengah) dan pengacara (kanan). (Foto Instagram).

Alfamart Tunjuk Hotman Paris sebagai Pengacara

Manajemen PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk yang menaungi Alfamartmenunjuk pengacara kondang Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum. Penunjukan itu dilakukan merespons viralnya video permintaan maaf karyawan Alfamart ke konsumen yang diduga mencuri sejumlah produk cokelat.

"Alfamart telah menunjuk Kantor Hukum Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum kami," ujar Coorporate Affairs Director PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, Solihin, Senin (15/8/2022).

Solihin menegaskan manajemen mendukung penuh tindakan pegawai menegur keras dan merekam tindakan konsumen yang diduga mencuri cokelat. Baginya, tindakan pegawai Alfamart itu sudah sesuai prosedur.

"Saya mewakili manajemen Alfamart menyatakan dan menegaskan perusahaan sepenuhnya mendukung karyawan kami yang berdasarkan investigasi awal, menjalankan tugasnya sesuai dengan prosedur," ujar Solihin.

Dia pun mengecam tindakan intimidasi konsumen yang diduga mencuri sejumlah produk kepada karyawannya. 

"Kami menolak tindakan intimidasi yang dilakukan terhadap karyawan yang telah berupaya menjalankan tugasnya dengan baik," ucap Solihin.

Dengan penunjukan Hotman sebagai penasihat hukum, Solihin berharap kasus tersebut dapat menjadi pembelajaran seluruh pihak. Tujuannya agar dapat menghargai dan menghormati setiap warga negara di mata hukum.

"Kami berharap kasus ini dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak agar menghormati hak setiap warga negara di mata hukum," tutur Solihin.

Sebelumnya, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea siap mengulurkan bantuan hukum kepada pegawai Alfamart yang meminta maaf lantaran telah mendokumentasikan perbuatan konsumen.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut