get app
inews
Aa Read Next : Kondisi Memprihatinkan, Kapan Stadion Batoro Katong Ponorogo Pertama Dibangun

Ribuan Warga Ponorogo hingga Santri Pondok Gontor Shalat Ied Hari Ini

Jum'at, 21 April 2023 | 08:05 WIB
header img
Sebagian warga Ponorogo melaksanakan shalat ied hari ini foto: iNewsPonorogo.id/Putra

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Ribuan warga Muhammadiyah yang ada di Kabupaten Ponorogo  melaksanakan shalat ied di berbagai tempat, baik Masjid maupun lapangan, seperti halnya di Stadion Batoro Katong Jumat (21/04/2023) pagi ini, tang digelar oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM), Ponorogo.

Sejak pagi berbagai warga sudah memadati stadion, yang ada di jalan Sultan Agung, kota Ponorogo. Para jamaah tidak cuma dari warga disekitar stadion namun beberapa jamaah juga datang dari berbagai wilayah yang jauh kota Ponorogo.

Bertindak sebagai khotib, disebutkan, Drs. H. Muh Syafrudin. Sementara imam sholat ied, oleh Drs. H. Supriyanto.

Seperti diketahui, Muhammadiyah telah menetapkan hari raya idulfitri 1 Syawal 1444 hijriah pada Jumat (21/04/2023). 

Tidak hanya di stadion, sejumlah warga juga menggelar shalat di masjid atau lapangan terbuka desa dan lingkungan masing-masing, seperti warga di Perum Kertosari Indah, yang melaksanakan shalat ied di lapangan setempat.

“Sebagian warga di sini memang melaksanakan shalat ied hari ini,” kata salah satu warga Perum Kertosari Indah, Pipit Fitria.

Editor : Dinar Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut