get app
inews
Aa
Read Next : Berbagi Tips Cara Ampuh Mengusir Nyamuk di Rumah, Diklaim Anti Gagal

3 Cara Menghilangkan Kutu Rambut, Aman dan Ampuh Dilakukan di Rumah

Senin, 20 Juni 2022 | 05:20 WIB
header img
Cara menghilangkan kutu rambut. (foto: istimewa)

JAKARTA, iNews.id Kutu rambut adalah serangga parasit yang hidup di kulit kepala. Pastinya memiliki kutu di rambut sangatlah mengganggu siapa pun, karena menimbulkan rasa gatal hingga bau rambut. Lantas bagaimana cara menghilangkan kutu rambut?

Kutu rambut biasanya ada karena berbagai faktor. Ada yang karena lingkunga, yakni kondisi di sekitar Anda kotor. Ada juga yang karena Anda malas keramas secara rutin, sehingga menimbulkan bau dan mudah dihinggapi parasit seperti kutu.

Ada beragam cara untuk menghilangkan kutu di rambut, baik dengan cara alami maupun dengan pengobatan medis. Sebelum ke dokter ada baiknya Anda mencoba cara alami di rumah.

Berikut cara menghilangkan kutu rambut secara alami, dilansir dari Johns Hopkins oleh Dr. Bernard Cohen, Minggu (19/6/2022): 

1. Rawat dengan minyak esensial

Cara menghilangkan kutu rambut bisa menggunakan minyak esensial. Caranya dengan menyisir rambut yang sebelumnya diencerkan dengan minyak esensial. Cara ini telah terbukti efektif untuk menghilangkan kutu rambut. Namun tidak ada penelitian yang cukup untuk memastikan bahwa minyak esensial aman untuk anak-anak. Meskipun sangat jarang, beberapa anak memiliki reaksi alergi terhadap beberapa minyak biasanya minyak pohon teh. 

Berikut minyak esensial yang dikenal ampuh menghindari kutu rambut, antara lain minyak pohon teh, minyak lavender, minyak nimba, minyak cengkeh, minyak kayu putih, minyak adas manis, minyak daun kayu manis, minyak thyme merah, minyak peppermint dan minyak pala.

Begini cara menggunakan minyak essential untuk menghilangkan kutu rambut: 

-Campurkan 4 sendok makan minyak dengan 15–20 tetes minyak esensial, di tangan.

-Oleskan campuran tersebut ke kulit kepala dan seluruh permukaan rambut, lalu diamkan selama 12–24 jam. Jika ingin mengoleskannya di malam hari sebelum tidur, bisa menggunakan shower cap.

-Setelah didiamkan, sisirlah mulai dari akar rambut hingga ujung rambut dengan sisir serit.

-Bersihkan kutu, telur, atau kotoran rambut yang terperangkap pada sisir serit dengan memasukannya ke dalam wadah berisi air hangat.

-Terakhir cuci rambut dengan sampo hingga bersih.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut