get app
inews
Aa Text
Read Next : Gunung Salak Disebut Punya Banyak Cerita Mistis, Suara Gamelan hingga Titik 47

Deretan Tempat Terangker di Ponorogo, Ada Kerajaan Gaib

Senin, 04 September 2023 | 16:10 WIB
header img
Deretan tempat angker di Ponorogo foto: istimewa

Gunung Srandil

Gunung Srandil adalah sebuah bukit kecil yang terletak di Desa Srandil, Kecamatan Jambon, Ponorogo. Di puncak bukit ini, terdapat sebuah komplek pemakaman yang menjadi tempat peristirahatan bupati-bupati Kabupaten Sumoroto beserta keluarganya.

Tempat ini menjadi tempat ziarah masyarakat dengan berbagai tujuan, dan akses ke tempat ini sangat mudah karena berlokasi di pinggir jalan penghubung antara Ponorogo dan Solo.

Gunung Dloko

Gunung Dloko adalah sebuah bukit kecil yang terletak di tengah sawah Kecamatan Balong, Ponorogo. Tempat ini konon merupakan lokasi istana kerajaan jin yang dipimpin oleh seorang ratu bernama Nyai Korek, yang merupakan ratu jin yang menguasai Gunung Dloko.

Tempat ini sangat terkenal, bahkan di luar Ponorogo, dan banyak orang datang ke sini untuk bersemedi atau dengan niat buruk untuk mencari pesugihan. Keangkeran tempat ini telah menjadi bagian dari sejarah dan mitos Ponorogo yang kaya akan kisah-kisah gaib.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut