JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Presiden Pertama Republik Indonesia, Soekarno, adalah sosok yang tak terlupakan dan dikagumi oleh masyarakat Indonesia. Selain itu seringkali namanya dihubungkan dengan kekuatan supranatural, sehingga apa pun yang berkaitan dengannya seringkali memiliki nuansa mistis.
Bahkan ada kamar-kamar peninggalan Soekarno yang dianggap angker, membuat banyak orang enggan memasukinya.
Berikut ini tiga kamar keramat yang dikenal angker sebagai milik Soekarno.
- Kamar di Penjara Banceuy
Kamar ini menjadi saksi sejarah penting dalam perjalanan Soekarno. Pada tahun 1929, Soekarno ditangkap dan diurungkan di Penjara Banceuy oleh pihak Belanda. Dia ditempatkan di ruang 01 lantai 2, karena dianggap oleh Belanda sebagai ancaman politik.
Penjara Banceuy sendiri telah menyaksikan begitu banyak perjuangan dan pengorbanan, dengan banyak pejuang yang disiksa hingga tewas. Di dalam kamar ini, seringkali muncul penampakan sosok besar dengan tangan menyilang.
Editor : Putra