Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan harga minyak goreng di dalam negeri cukup stabil karena pemerintah mampu menekan kenaikan harga komoditas. Hal itu disampaikan dalam konferensi pers pada Sabtu (21/5/2022).
Dalam kesempatan itu, presiden juga membandingkan harga minyak goreng RI dengan sejumlah negara, seperti Singapura dan Amerika Serikat (AS). Dibanding dengan beberapa negara lain, harga minyak goreng Indonesia jauh lebih murah.
Jokowi membeberkan, harga minyak goreng di Jerman mencapai Rp47.000 per liter, di Singapura menyentuh angka Rp41.000 per liter, lalu Amerika Serikat (AS) sebesar Rp45.000 per liter.
Lantas selain Indonesia, negara mana saja yang memiliki harga minyak goreng termurah. Melansir IDX Channel, ada beberapa negara di benua Amerika dan Eropa yang memiliki harga minyak goreng murah.
Editor : Putra