Beruntungnya, selama proses pendaftaran masuk Akademi Militer, mereka tak pernah mengeluarkan biaya seperser pun. Semuanya gratis ditanggung negara. Murni pun tak lupa bersyukur dengan rahmat yang diberikan Tuhan padanya.
"Keluarbiasaan Gusti Allah yang benar-benar berharga buat kami, dari anak yang biasa menjadi seorang Taruna dan tanpa biaya sepersen pun," katanya.
Dia berharap dengan lolosnya Affandi sebagai Taruna AKmil dapat membanggakan dan mengangkat derajat keluarga.
"Saya bangga dengan anak saya ini. Walau hanya anak dari seorang tukang ojek online, tapi bisa menjadi seorang Taruna, jadi Perwira. Semoga bisa mengangkat derajat keluarga," tuturnya.
artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul: Tangis Haru Istri Pengemudi Ojol Pecah, Anaknya Berhasil Masuk Akmil
Editor : Putra
Artikel Terkait