Royal Vault sendiri adalah ruang pemakaman yang memiliki lemari besi khusus. Anggota senior kerajaan akan diistirahatkan di lokasi ini, ketika meninggal dunia kelak.
Satu hal unik yang dimiliki kapel ini adalah keberadaan pedang, helm, dan lambang-lambang terkenal Abad Pertengahan yang diletakkan di tempat grup paduan suara. Kapel ini juga dilengkapi dengan jendela-jendela besar beserta kaca patri khas abad ke-15 dengan atap besar.
Berbagai acara penting diadakan di tempat ini, mulai dari acara pernikahan hingga pemakaman. Bahkan, Kapel St. George menjadi lokasi pemakaman banyak anggota Kerajaan Inggris. Sebut saja Ratu Mary, Ratu Alexandra, Raja Charles I, Raja Edward VII, Raja George V, dan Ratu Elizabeth II.
Editor : Putra