get app
inews
Aa Read Next : Menuju Pengakuan Dunia, Reog Ponorogo Bakal Disidang UNESCO di Paraguay

Menteri Sandiaga Uno Dorong Festival Reog jadi Event Internasional

Minggu, 16 Juli 2023 | 08:03 WIB
header img
Menteri Sandiaga Uno melihat Festival Nasional Reog Ponorogo foto: iNewsPonorogo.id/Putra

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Kesenian daerah Reog Ponorogo terus didorong untuk menjadi salah satu warisan budaya tak benda, yang diakui UNESCO. Tidak hanya itu nantinya festival Reog juga bisa go Internasional

Hal ini disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahudin Uno, saat menghadiri dan menonton Festival Nasional Reog Ponorogo di panggung utama Aloon-Aloon, Ponorogo.

Sandiaga Uno juga mengungkapkan jika, geliat ekonomi masyarakat cukup terbangun dengan adanya event kesenian yang digelar Pemkab Ponorogo tersebut. Mulai dari UMKM, kuliner, kerajinan, perhotelan, dan lain sebagainya. 

"Kalau dilihat Reog ini banyak sekali dampaknya, selain sebagai pertunjukan seni. Bisa membuka lapangan kerja, dari perias, penari, musik, Kostum, kaki lima, UMKM, souvenir," katanya.

Lanjutnya, Sandiaga menambahkan bahwa upaya untuk mendorong terus Reog Ponorogo masuk dalam daftar Warisan Budaya Takbenda ICH UNESCO, bahkan nantinya juga bisa masuk dalam UCCN.

"UCCN kita susul. UCCN nilai sangat tinggi ada perlu dorongan tahun depan. Sehingga berturut-turut ICH masuk, UCCN masuk." terangnya.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut