JAKARTA, iNewsPonorogo.id - Usai dikabarkan terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Wali Kota Madiun, Maidi tiba di gedung KPK, Jakarta sekitar pukul 22.30 WIB, Senin (19/1/2026).
Menggunakan jaket berwarna biru dan memakai topi, serta menenteng tas di tangannya, Maidi cuma melempar senyum, tanpa menjawab berbagai pertanyaan wartawan yang sudah menunggu didepan pintu masuk gedung merah putih.
Kedatangan Maidi, diketahui bersama Kepala Dinas PUPR Kota Madiun, Thariq Megah, serta beberapa orang lainnya langsung masuk ke dalam gedung KPK untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Juru Bicara KPK, Budi Prasetya, sebelumnya mengkonfirmasi bahwa memang ada operasi senyap di Kota Madiun, hingga mengamankan belasan orang, termasuk Maidi.
"Hari ini tim sedang ada kegiatan penyelidikan tertutup, dengan mengamankan sejumlah 15 orang, di wilayah Madiun, Jawa Timur," katanya.
Dari 15 orang yang terperiksa, sembilan dibawa ke Jakarta, diantaranya salah satunya yang dibawa adalah Maidi.
Selain itu, KPK juga menyita sejumlah bukti dalam bentuk uang tunai. Nilainya ratusan juta rupiah.
Editor : Putra
Artikel Terkait
