get app
inews
Aa Text
Read Next : Mengintip Isi Museum dan Galeri SBY-ANI Pacitan, Diresmikan 17 Agustus 2023

Jenis dan Perlindungan Data Pribadi Telah Diteken Presiden Jokowi

Kamis, 20 Oktober 2022 | 07:19 WIB
header img
Aturan data pribadi telah di teken Presiden Jokowi (ilustrasi /ist)

JAKARTA, iNews.id – Jenis data pribadi dan perlindungan nya menjadi salh satu yang diatur oleh Undang-undang RI Nomor 27 Tahun 2022 tentang Perlindungan Data Pribadi (PDP) yang ditandatangani Presiden Jokowi pada Senin, (17/10/2022).

Berdasarkan pasal 4, ada dua jenis data pribadi yang diatur undang-undang ini, yaitu data pribadi yang bersifat spesifik dan data pribadi yang bersifat umum.

Adapun data pribadi yang bersifat spesifik mencakup data dan informasi kesehatan, data biometrik, data genetika, catatan kejahatan, data anak, data keuangan pribadi, dan data lain yang sesuai dengan ketentuan undang-undang.

Sementara data pribadi yang sifatnya umum adalah data nama lengkap, jenis kelamin, kewarganegaraan, agama, status perkawinan, dan/ atau data pribadi yang dikombinasikan mengidentifikasi seseorang.

Undang-undang RI Nomor 27 Tahun 2022 juga berisi aturan tentang Larangan Penggunaan Data Pribadi hingga Ketentuan Pidana, yang tercantum pada pasal 65 dan 66.

Editor : Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut