get app
inews
Aa Read Next : Kelahiran Sapi Merah di Israel Disebut Tanda Kiamat, Ini Penjelasannya

Melihat Masjid Batoro Katong Ponorogo, Dipindah Usai Kejadian Mistis Makam Seloaji

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 10:44 WIB
header img
Masjid Batoro Katong cikal bakal penyebaran Islam foto: iNewsPonorogo.id/Putra

PONOROGO, iNewsPonorogo.id - Kabupaten Ponorogo tidak cuma dikenal akan kesenian dan budayanya saja, namun juga akan peradaban Islam. Hal ini membuat banyak sekali masjid kuno berdiri yang menyimpan sejarah, dan menjadi salah satu destinasi wisata religi.

Salah satu masjid yang sangat bersejarah adalah Masjid Batoro Katong. Dimana Raden katong, atau disebut Batoro Katong, sangat melekat dengan pengusaha pertama, sekaligus tokoh penyebaran agama islam di bumi Reog.

Perjalanan utusan Demak ini mempunyai mandat untuk melakukan penyebaran agama Islam kepada masyarakat Ponorogo. Setelah berhasil mengalahkan Ki Ageng Suryongalam dan menaklukan Kerajaan Wengker. Maka mulailah Batoro Katong untuk melakukan tujuan utama datang ke Kabupaten Ponorogo.


 
Guna melakukan tugasnya, dan sebagai tempat siar penyebarkan agama Islam, Batoro Katong kemudian mendirikan sebuah masjid, yang sekarang tepatnya berada di sebelah barat makamnya, yang berada di Kelurahan Setono, Kecamatan Jenangan, Ponorogo.

“Batoro Katong mendirikan masjid untuk syiar Islam di Ponorogo,” kata Nardi, budayawan dan juga juru kunci Makam Batoro Katong.

Ada cerita tersendiri tentang masjid, setelah Batoro Katong meninggal dunia, lalu masjid dipergunakan untuk tempat ibadah dan kegiatan keagamaan masyarakat. Dimana sebelum dipindah, posisi masjid awalnya berdekatan dengan makam Patih Seloaji.

Editor : Dinar Putra

Follow Berita iNews Ponorogo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut